Headlines News :
http://picasion.com/
STOP Corruption, mulai dari kita. Sekarang !!Dewan Pelaksanan Cabang Clean Governance Lamongan. Against Corruption
Home » » KPU–Polres Lamongan Teken MoU

KPU–Polres Lamongan Teken MoU

Written By Unknown on Monday, July 29, 2013 | 7:15 AM


LAMONGAN – Polres dengan KPU telah meneken MoU untuk sepakat menjaga keamanan  dan ketertiban selama proses demokrasi. Penandatanganan MoU di lakukan di Mapolres Lamongan, Senin (29/7/2013).

Penandantangan MoU juga dihadirkan sejumlah undangan dari masing – masing partai peserta pemilu dan Forum Pimpinan Daerah (Forpimda). Kapolres Lamongan AKBP Solehan berharap dengan MoU ini mampu menciptakan suasana kondusif dalam proses pesta demokrasi.

Dalam kesempatan itu juga dilakasanakan pertemuan dengan sejumlah pengurus partai peserta pemilu  untuk mengevaluasi apa yang sudah berjalan.

Sekaligus meminimalisir persoalan. Pada intinya, harus berjalan sesuai kewenangan masing – masing dan partai peserta pemilu juga harus taat aturan.

Ketua KPUD Lamongan, Khoirul Huda menyatakan, MoU yang baru sajas diteken bersama pihak polres bisa menjadi sebuah tanggungjawab untuk menciptakan Lamongan yang kondusif. Bahkan pola ini akan sama dilakukan untuk masing – masing tim sukses dari para calon gubernur.

Tapi sampai hari ini baru satu tim sukses pemenangan pasangan calon gubernur dan wakil yang masuk ke KPU, dua lainnya belum ada. “Kalau tiga tim sukses sudah dimasukkan ke KPU, maka nota kesepahaman itu akan diteken,” kata Huda.

MoU semacam ini sebagai satu keharusan  untuk menjaga pelaksanaan pesta demokrasi tanpa dinodai dengan insiden apapun. Kesempatan  pertemuan tadi juga sempat disinggung dan dimusyawarahkan terkait munculnya insiden di Kantor Panwaslu Kabupaten Lamongan Sabtu (27/7/2013).

Huda berharap semuanya bisa diselesaikan tanpa harus mengedepankan ego masing – masing.
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Followers

 
Support : Creating Website | SMI Template | Suara Lamongan Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. lamongan online - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Sentra Media Informatika