Puluhan pelajar dari berbagai sekolah di Lamongan kamis (21-2) pagi digiring ke Polres Lamongan
LAMONGAN – Puluhanm pelajar dari berbagai sekolah di Lamongan Kamis
(21/2) pagi terjaring razia kasih sayang, langsung digiring ke Polres
Lamongan lantaran berkeliaran di sejumlah warung dan tempat umum saat
jam pelajaran berlangsung.Puluhan pelajar yang ditangkap ini langsung dilakukan pendataan dan dilaporkan ke sekolahnya masing-masing.
Arga, salah satu siswa yang terjaring razia kasih sayang ini mengaku bolos sekolah lantaran terlambat masuk kelas. Meski mengaku baru satu kali membolos, namun akibat tertangkap petugas ini ia mengaku jera dengan tindakannya yang melanggar aturan sekolah ini.
AKP Suyanto, Kasat Sabhara Polres Lamongan mengatakan, razia kasih sayang ini dilakukan untuk menanamkan kedisiplinan pada pelajar. Dari razia ini, petugas berhasil menjaring tiga puluh lima pelajar yang berkeliaran di warung serta tempat umum saat jam pelajaran berlangsung.
Guna memberikan rasa jera, siswa yang terjaring diminta untuk membuat pernyataan agar tidak lagi membolos. Petugas bersedia melepaskan pelajar ini dengan catatan guru siswa yang bersangkutan bersedia untuk menjemput anak didiknya ke Polres Lamongan. (SNC – ier)
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !