Headlines News :
http://picasion.com/
STOP Corruption, mulai dari kita. Sekarang !!Dewan Pelaksanan Cabang Clean Governance Lamongan. Against Corruption
Home » » Dua Pelaku Curanmor Dimassa

Dua Pelaku Curanmor Dimassa

Written By Unknown on Thursday, February 21, 2013 | 1:03 PM

i

Sidoarjo  - Kejahatan curanmor tak ada habisnya. Dua pencuri motor masing-masing Taufik (35) asal Desa Takeran Kecamatan Tikung Lamongan, dan Heri Nurdianto (41), asal Jl Kedurus Gang IV D no 46 RT 02 RW 03 kecamatan Karangpilang, Surabaya, tertangkap dan dihakimi oleh massa.

Keduanya diringkus massa , karena telah terpergok mencuri motor Yamaha Mio Merah nopol W 6077 RK milik Narowi (41), warga Jl.H.Abdul Rahman 69 D RT 02 RW 06 Desa Sedati Gede Kecamatan Sedati.

Kejadiannya, Selasa (19/2) sekitar pukul 13.00, saat korban baru saja pulang dari kerja dan memarkir motornya di depan rumah. Kedua pelaku yang mengetahui ada sepeda motor diparkir di depan rumah , keduanya langsung membandrek kunci sepeda motor korban dengan kunci T .

Namun, aksi keduanya tak berjalan mulus, saat mesin motor dihidupkan, korban memergoki dan langsung berteriak maling dan dua pelaku yang mengendarai motor curian dan motornya sendiri Yamaha Mio L 6924 GQ langsung kabur.

Warga sekitar yang mendengar teriakan korban langsung turut membantu dengan mengejar pelaku .

Karena pelaku tak kunjung menyerah dari kejaran, warga pun semakin banyak melakukan pengejaran hingga kedua motor pelaku jatuh dan keduanya langsung dimassa.

“Saat Bersamaan dengan kejadian itu, ada anggota kami sedang melakukan patroli. Melihat ada keramaian petugas langsung mendatangi dan menemui dua pelaku pencurian motor dimassa. Setelah itu petugas langsung mengamankan kedua pelaku, ” kata Kapolsek Sedati AKP Wiwit Adi Satria, Kamis (21/02).

Dari hasil pemeriksaan petugas, ternyata tersangka Taufik merupakan residivis dan sudah pernah melakukan pencurian motor di kawasan hukum Polsek Sedati, sebanyak 4 kali bersama tersangka Heri Nurdianto.

Di hadapan penyidik, tersangka Taufik mengaku uang yang didapat dari hasil jual motor curian yang pernah dia lakukan itu, digunakan untuk biaya istrinya yang sering sakit-sakitan karena sakit kanker rahim.

“Sedangkan tersangka Heri Nurdianto, mengaku uang hasil jual motor curian dibuat biaya hidup bersama istri dan 3 anaknya serta untuk pesta seks di kawasan lokalisasi Dolly di Surabaya,” Ucap Wiwit.

Dari kejadian itu petugas mengamankan dua unit sepeda motor dan satu buah kunci T sebagai alat untuk melakukan kejahatan .

“Kita akan lakukan pengembangan guna mengungkap apa ada jaringan yang terlibat dari kedua pelaku,” tandasnya. ks/sg
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Followers

 
Support : Creating Website | SMI Template | Suara Lamongan Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. lamongan online - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Sentra Media Informatika