Sehari, Dua Rumah Keluarga Miskin di Lamongan Terbakar
Written By Unknown on Saturday, July 13, 2013 | 9:52 AM
LAMONGAN – Dalam sehari dan dalam waktu hampir bersamaan dua rumah keluarga miskin di Lamongan ludes terbakar dengan total kerugian Rp 45 juta, Jumat (12/7/2013).
Pertama musibah kebakaran rumah dialami Rukyah (45) warga Desa Ngambek Kecamatan Pucuk.
Rumahnya senilai Rp 30 juta ludes terbakar gara – gara obat nyamuk bakar yang dalam keadaan menyala ditinggalkan korban untuk membeli dedak di Karanggeneng pada Jumat (12/7/2013) pagi.
Saat ditinggal korban membeli dedak ke Desa Tanggulangin Karanggeneng, di rumah masih ada anak dan menantunya yang masih tidur.
Sang menantu, Suprapto, terjaga karena ia merasakan hawa panas. Dan ternyata muncul api yang sudah membesar dari kamar mertuanya.
Suprapto bangun dan lari keluar bersama istrinya sembari berteriak meminta bantuan tetangganya.
Namun sebelum warga berhasil melokalisir api, rumah yang terbuat dari kayu itu sudah ludes dilalap si jago merah.
Sekitar pukul 07.30 WIB giliran rumah Ny Pasrih (58) warga Desa Latukan Kecamatan Karanggeneng ukuran 5 meter X 8 meter terbuat dari kayu dan berdinding triplek senilai Rp 15 Juta habis terbakar.
Tidak ada harta benda yang tersisa kecuali bekas rumah yang sudah menjadi arang.
Penulis: Hanif Manshuri
Editor: Titis Jati Permata
http://surabaya.tribunnews.com/2013/07/13/sehari-dua-rumah-keluarga-miskin-di-lamongan-terbakar
Labels:
Peristiwa
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !