Akibat Tanggul Jebol : ilustrasi
Lamongan - Tanggul Bengawan Solo di Dusun Kleco Desa Watangpanjang, Lamongan jebol sepanjang 5 meter. Akibat jebolnya tanggul ini ratusan rumah di desa tersebut kini tergenang banjir setinggi pinggang orang dewasa.
Data yang dihimpun detiksurabaya.com dari BPBD Lamongan menunjukkan, tanggul tersebut diketahui jebol Selasa (19/2/2013) malam dan langsung merendam ratusan rumah di desa tersebut. Data dari BPBD Lamongan tercatat setidaknya ada 184 rumah tergenang air setinggi pinggang orang dewas bahkan lebih.
Kabag Humas dan Protokol Pemkab Lamongan, M Zamroni mengatakan, jebolnya tanggul ini sudah diantisipasi warga dengan penguatan tanggul menggunakan glangsing berisi pasir. Namun, kata Zamroni, karena derasnya arus air sehingga akhirnya jebol.
"Di titik itu ada gorong-gorong air yang biasa digunakan untuk irigasi pertanian namun karena derasnya arus maka tanggul tetap jebol," katanya.
Zamroni menuturkan, pihak BPBD Lamongan saat ini sudah menyiapkan tenda pengungsian untuk warga korban banjir yang didirikan di SDN Watangpanjang. Di tenda pengungsian ini, kata Zamroni, juga dimanfaatkan sebagai posko korban banjir. "Kami juga akan menyiapkan bantuan," ujarnya.
Sementara banjir akibat luapan Bengawan Solo yang telah merendam 3 kecamatan di Lamongan tampaknya mulai surut. Warga pun mulai membersihkan sisa-sisa banjir yang masih kotor.
(fat/fat)
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !